BerandaKabar dari NiasPaskibra Kota Gunungsitoli 2015 Dikukuhkan

Paskibra Kota Gunungsitoli 2015 Dikukuhkan

HUT KEMERDEKAAN RI

GUNUNGSITOLI, KABAR NIAS – Sebanyak 34 peserta Pengibar Bendera (Paskibra) Kota Gunungsitoli 2015 dikukuhkan untuk menjalankan tugas mengibarkan bendera Merah Putih pada upacara perayaan Hari Ulang Tahun Ke-70 Republik Indonesia, 17 Agustus 2015, Kamis (30/7/2015). Anggota paskibra ini diseleksi dari siswa SMA/SMK se-Kota Gunungsitoli.

Hal ini disampaikan Kepala Seksi Pengolahan Data Elektronik dan Informatika Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Kota Gunungsitoli Bidang Komunikasi dan Informatika Hironimus Dachi kepada Kabar Nias melalui surat elektronik, Jumat (31/7/2015).

“Kemarin, ada pengukuhan peserta paskibra yang dilantik langsung Wali Kota Gunungsitoli Martinus Lase di Aula Samaeri lantai 2 Kantor Wali Kota Gunungsitoli,” ujar Hironimus.

Saat pengukuhan, Martinus menekankan kepada peserta untuk menumbuhkembangkan jiwa kepemimpinan dan kepeloporan selain pembinaan fisik dan peraturan baris-berbaris.

“Sebagaimana tecermin pada lambang Paskibra Indonesia, yakni Bunga Teratai berjumlah tiga helai daun yang tumbuh ke atas yang mengandung makna bahwa anggota paskibra harus memiliki moto ‘Belajar, Bekerja, dan Berbakti’,” ujar Martinus.

Sekretaris Disparbudpora Yasökhi T Harefa, selaku panitia seleksi penerimaan Paskibra 2015, mengatakan, pelaksanaan pendaftaran calon peserta dimulai 28 April 2015 yang diikuti peserta dari sekolah SMA/SMK di wilayah Kota Gunungsitoli, terdiri dari 50 putra dan 50 putri.

Seleksi tahap I dilaksanakan 1 Mei 2015 dan berhasil menjaring calon peserta 70 orang. Pada seleksi tahap II (4-6 Mei 2015) terpilih calon peserta paskibra utusan Kota Gunungsitoli di tingkat provinsi sebanyak 1 orang atas nama Roni Rahman T. Zega dari SMA Negeri 3 Gunungsitoli dan 1 orang putri, yaitu Tania Kristin Zebua dari SMA Negeri 1 Gunungsitoli.

Selanjutnya, untuk calon peserta Paskibra Kota Gunungsitoli terpilih sebanyak 34 orang yang terdiri dari 17 putra dan 17 putri.

“Setelah tim seleksi menjaring calon perserta kemudian diserahkan kepada tim pelatih. Latihan calon peserta paskibra dilaksanakan mulai 30 Juli sampai 15 Agustus 2015. Kegiatan renungan suci dilaksanakan pada 14 Agustus 2015 dan pengukuhan peserta dilaksanakan pada 15 Agustus 2015”, kata Yasökhi.

Baca juga:  Pemkab Nias Selatan Raih Predikat WTP Pertama Kalinya

Untuk diketahui, tim pelatih anggota Paskibra Kota Gunungsitoli 2015 berasal dari unsur TNI AD Kodim 0213 Nias Kapten (Inf) Elifati Zebua, Serma Eka Lindung S. Waruwu, dan Sertu Fa’atulö Hulu.

“Pembiayaan kegiatan ini bersumber dari APBD Kota Gunungsitoli pada DPA Disparbudpora Tahun Anggaran 2015,” ujar Faowaonolo Zendratö, Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Disparbudpora Kota Gunungsitoli tanpa menyebut besar anggaran dimaksud.

Turut hadir dalam acara pengukuhan itu anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah/Forkominda Kota Gunungsitoli Dandim 0213 Nias Letkol TNI (Inf) Luhut B Sibadariba, perwakilan dari Kapolres Nias, mewakili Kajari Gunungsitoli Kepala Seksi Intel AI Simamora beserta jajaranya, para pimpinan SKPD lainnya di lingkup Pemerintah Kota Gunungsitoli, purna paskibra Kota Gunungsitoli dan para orangtua siswa anggota Paskibra Kota Gunungsitoli 2015. [knc02w]

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Silakan masukkan komentar Anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments