Home Featured Hilarius Duha: Jika OTT Terbukti, Langsung Sikat Saja

Hilarius Duha: Jika OTT Terbukti, Langsung Sikat Saja

0
Hilarius Duha: Jika OTT Terbukti, Langsung Sikat Saja
Bupati Nias Selatan Hilarius Duha melakukan salam komando bersama Kepala Kejari Telukdalam dan Kapolres Nias Selatan, Rabu (2/11/2016). Tiga lembaga ini berkomitmen membasmi berbagai pungutan liar di Nias Selatan. —Foto: Dokumentasi Hilarius Duha via Facebook.

TELUKDALAM, KABAR NIAS — Bupati Nias Selatan Hilarius Duha meminta kepada penegak hukum termasuk tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli) Nias Selatan untuk tidak ragu-ragu melakukan penegakan hukum terhadap setiap oknum PNS dan siapa pun yang tertangkap tangan melakukan pungli.

“Sudah merupakan komitmen Pemerintah Kabupaten Nias Selatan, jika ada OTT, pelaku punglinya langsung sikat saja. Siapa pun dia. Itu tak bisa ditawar-tawar lagi karena itu sudah komitmen kita semua,” kata Bupati Nias Selatan Hilarius Duha (HD) kepada Kabar Nias, Senin (19/6/2017), saat ditanya terkait pemberitaan soal kasus operasi tangkap tangan (OTT) di Nias Selatan beberapa hari lalu.

Intinya, kata HD, pihaknya mendorong terus Tim Saber Pungli Nias Selatan untuk terus bekerja dengan baik dan bersemangat. “Mari kita bersihkan Nias Selatan dari berbagai pungli,” ujarnya.

Dari penelusuran Kabar Nias, disebutkan bahwa terjadi OTT di rumah dinas bupati. Namun, ternyata tim Saber Pungli Nias Selatan tidak menemukan barang bukti seperti yang dituduhkan terhadap YL, salah seorang Kepala Bidang pada Dinas Pendidikan Nias Selatan. Tim Saber Pungli Nias Selatan dan juga Kepala Kepolisian Resor Nias Selatan telah melakukan klarifikasi dan permintaan maaf.

Selain itu, kepada Kabar Nias HD menyampaikan agar masyarakat juga tidak mudah terpengaruh oleh isu-isu yang tidak jelas dan hoaks. “Jangan menjadi bagian dari penyebar kabar bohong di media sosial. Bijaksanalah dalam bermedia sosial,” kata HD, yang juga mantan Kasubdit Cyber Crime Polda Metro Jaya itu. [knc01r]

Baca juga:  Pejabat Seyogianya Beri Panutan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.