Oleh Iman Jaya Berkat
Lokasi Gunungsitoli
Organisasi Generasi Muda Nias (Gema Nias) memiliki kerinduan yang sangat besar untuk mendukung pengembangan bidang pendidikan dalam meningkatkan sumber daya manusia. Sehubungan dengan visi Gema Nias, yakni Melahirkan dan mempersiapkan generasi Nias sebagai aset berkualitas dan berkarakter untuk mewujudkan Nias berubah, Generasi Muda Nias akan melaksanakan kegiatan yang disebut Spektrum.
Tujuan dari kegiatan Spektrum Gema Nias adalah memberikan wadah kepada siswa-siswi dari tingkat SD/MI, SMP/MTS dan SMA/MA/SMK berkompetisi di bidang pendidikan sehingga memotivasi mereka meningkatkan kemampuan akademik. Kegiatan ini telah terlaksana di 2 kabupaten 1 kota, yaitu Kabupaten Nias, Kabupaten Nias Utara, dan Kota Gunungsitoli pada 25 Januari-6 Februari 2016.
Kegiatan tersebut yang telah terlaksana antara lain:
- Dialog interaktif (DI) tingkat SMA/MA/SMK, sebagai saluran informasi tentang ujian nasional dan ujian masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN)
- Try-Out (TO) seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) tingkat SMA/MA/SMK
- Olimpiade mata pelajaran tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA
- Lomba cepat tepat (LCT) mata pelajaran tingkat SMA/MA
Asanudin Zendratö, Kepala Bidang Kurikulum Dinas Pendidikan Kota Gunungsitoli, mengatakan, instansinya menyambut baik kegiatan tersebut yang kurang lebih telah dilaksanakan selama enam tahun oleh Gema Nias.
“Kegiatan Spektrum ini supaya dapat dilaksanakan terus ke depannya dan kalau bisa melibatkan secara keseluruhan pihak sekolah di Pulau Nias,” ujar Asanudin, pada saat menyampaikan arahan dan bimbingan di acara puncak Spektrum Gema Nias, 6 Februari 2016 di Gedung Nasional Gunungsitoli.
Ketua Umum Gema Nias Jevon Yamamoni Gea berharap tahun depan antusias sekolah-sekolah dapat lebih tinggi lagi untuk mengikuti kegiatan ini. Pada saat yang sama, Ketua Panitia Spektrum 2016 Gema Nias Iman Jaya Berkat Harefa dalam kata sambutannya mengatakan, kegiatan Spektrum Gema Nias yang lebih bergerak ke dunia pendidikan agar menjadi motivasi berbagai pihak dalam memajukan pendidikan dan sebagai akselerasi pembangunan sistem pendidikan yang lebih bersaing antara sekolah-sekolah di Kepulauan Nias.
Kejuaraan SPEKTRUM 2016 Generasi Muda Nias
Anda ingin menulis Jurnalisme Warga? Klik disini • Penyangkalan Jurnalisme Warga
SMA 3 kok gak ada ya?
SMA 3 belum ikut dalam kegiatan SPEKTRUM GEMA NIAS