Friday, March 29, 2024
BerandaKanalSeorang Nelayan Hilang di Siwalubanua

Seorang Nelayan Hilang di Siwalubanua

GUNUNGSITOLI IDANOI, KABAR NIAS — Salah seorang nelayan di Dusun II Desa Siwalubanua, Kecamatan Gunungsitoli Idanoi, Kota Gunungsitoli, Anemala Gea (49), sudah seharian tidak kembali di kediamannya. Anemala berangkat Senin (26/10/2015) malam, sedangkan rekannya nelayan telah pulang Selasa (27/10/2015) pukul 10.00. Istri korban terus menunggu Anemala di tepi pantai sambil sesekali menangis histeris.

Pantauan Kabar Nias di tepi pantai itu, puluhan warga mulai berkerumun dan berupaya melakukan pencarian. Sementara pihak Basarnas Nias sudah tiba di kediaman korban. Namun, mereka tidak dapat bertindak karena peralatan perahu dalam kondisi perbaikan.

“Peralatan sedikit bermasalah, tetapi besok pagi (Rabu) sudah bisa bergerak,” ujar anggota Basarnas, Iman Zega, kepada keluarga korban.

Kepala Desa Siwalubanua Darman Gea mengatakan, pihaknya telah berkoordinasi dengan Basarnas tetapi hasil nihil, berhubung perahu rusak.

“Kami berkoordinasi dengan TNI AL untuk pemakaian kapal, mereka sampaikan agar Basarnas yang koordinasi dengan mereka,” kata Darman.

Upaya yang sudah dilakukan, kata Darman, masyarakat setempat melakukan pencarian menggunakan 5 perahu dan sampai sekarang belum membuahkan hasil.

Anak korban, Sadarman Gea, mengatakan, Sekasa pukul 05.00 ayahnya berangkat melaut dengan membawa alat pancing. Akan tetapi, setelah nelayan lain pulang, orangtuanya tidak kunjung pulang.

Lelaki yang memiliki 7 anak itu saat melaut belum membawa alat penunjuk arah (kompas) dan juga bekal makan siang. “Hari ini bapak saya belum bawa HP, tidak ada kompas, yang diandalkan tanda alam. Dia melaut antara Nias dan Sibolga,” ujar Sadarman dengan mata berkaca-kaca.

Menurut Kades, kemungkinan korban tidak tau arah pulang karena kabut asap.

Baca juga:  DPRD Desak Pemkab Nias Barat dan Panwaslu Bersinergi
RELATED ARTICLES

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments