Friday, March 29, 2024
BerandaKanalOrganisasiHimni Diskusikan Strategis Terkait Kepentingan Warga Nias

Himni Diskusikan Strategis Terkait Kepentingan Warga Nias

MUSDA III HIMNI SUMUT

MEDAN β€” Musyawarah Daerah III Himpunan Masyarakat Nias Indonesia (Himni) Sumut akan digelar pada 15-16 September 2017 di Hotel Danau Toba International Medan dengan agenda mendiskusikan sejumlah strategis menyangkut kepentingan warga Nias dan Kepulauan Nias.

Demikian siaran pers yang dikirimkan panitia Musda III Himni Sumut, Rabu (13/9/2017), kepada redaksi Kabar Nias. “Musda kali ini sekaligus sebagai sarana evaluasi; merumuskan dan mengesahkan pokok-pokok program Himni Sumut periode 2017-2021; pemilihan pengurus DPD Himni Sumut Periode 2017-2021. Selain itu, forum ini dikelola untuk mendiskusikan sejumlah agenda strategis menyangkut kepentingan warga Nias dan Kepulauan Nias,” ujar Turunan GulΓΆ, Ketua DPD Himni Sumut, dalam siaran pers itu.

Turunan tidak menguraikan secara detail apa saja strategis dan target yang ingin dicapai pada pertemuan itu terutama terkait diskusi soal kepentingan warga Nias dan Kepulauan Nias tersebut.

Menurut Turunan, hari pertama musda akan diisi dengan rangkaian acara pembukaan, atraksi budaya Nias dan diskusi panel bertema β€œPembangunan Nias Raya: Urgensi, Prospek dan Strategi”. Kegiatan ini dimulai pada pukul 14.30.

Hari pertama kegiatan ini akan dihadiri sekitar 500 undangan dari berbagai unsur. Di antaranya pimpinan daerah se-Kepulauan Nias; pimpinan DPRD se-Kepulauan Nias, sejumlah SKPD se-Kepulauan Nias; pimpinan dan anggota DPRD Sumut; sejumlah SKPD di lingkungan Pemprov Sumut; sejumlah Anggota DPR/DPD; sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat Nias; utusan DPC Himni se-Sumut, sejumlah pengurus DPP Himni; sejumlah Ketua DPD Himni dari beberapa provinsi di Indonesia; pimpinan parpol di Sumut, sejumlah pimpinan organisasi kemasyarakatan; sejumlah pimpinan perguruan tinggi; sejumlah pengurus organisasi kemahasiswaan Nias di Medan sekitarnya serta undangan lainnya.

Menurut rencana dan informasi dari panitia, musda ini akan dibuka oleh Gubernur Sumut Erry Nuradi; didampingi oleh Ketum Umum DPP Himni yang juga anggota DPR/MPR RI Marinus Gea.

Baca juga:  Alumni Nias di Yogyakarta Kumpul Lagi, 26-27 November

Diskusi Panel

Salah satu acara dalam musda kali ini adalah pelaksanaan diskusi panel yang akan menampilkan Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H. Laoly sebagai pembicara utama (keyneote speaker). Narasumber lainnya adalah Tengku Erry Nuradi; serta mantan Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI (Purn) Christian Zebuaβ€”yang belum lama ini dikukuhkan sebagai Ketua Umum Badan Persiapan Pemekaran Provinsi Kepulauan Nias (BPP PKN).

Pada hari kedua (Sabtu, 16/9), akan tampil Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Suahasil Nazara, yang kini sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan. Acara diskusi akan dipandu oleh Fotarisman Zalukhu. Peserta diskusi panel ini sekitar 150 peserta, yang berasal dari pengurus DPP Himni, pengurus DPD Himni Sumut, pengurus DPC Himni Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara (di luar Kepulauan Nias), serta undangan lainnya sebagai peninjau.

Himni merupakan organisasi kemasyarakatan berlatar etnis Nias, yang bersifat nasional dan hierarkis didirikan 17 tahun silam.


Pembaruan informasi: Paparan dari Profesor Suahasil Nazara akan dilaksanakan pada hari kedua karena beliau berhalangan hadir pada hari pertama.Β 
RELATED ARTICLES

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments