Friday, March 29, 2024
BerandaKabar dari NiasNias BaratBupati Nias Barat Janjikan Pemerintahan Bersih

Bupati Nias Barat Janjikan Pemerintahan Bersih

PROGRAM PEMERINTAH DAERAH

LAHÖMI, KABAR NIAS — Pemerintah Kabupaten Nias Barat menjanjikan tata kelola pemerintahan yang bersih selama lima tahun ke depan. Seluruh jajaran pemerintahan daerah diminta untuk bekerja sesuai dengan aturan dan mekanisme yang ada serta meningkatkan sinergisitas antarkomponen pemerintahan guna mewujudkan program-program pemerintah daerah, salah satunya meningkatkan aksesbilitas dan kualitas bidang pendidikan.

Demikian disampaikan oleh Bupati Nias Barat Faduhusi Daely saat melakukan dialog bersama dengan unsur pimpinan SKPD/Kantor, camat, dan kepala sekolah di berbagai jenjang pendidikan se-Kabupaten Nias Barat. Acara tatap muka ini dilaksanakan di Balai Serba Guna di Onolimbu, Lahömi, Senin (2/5/2016).

“Sesuai visi dan misi kami yang pernah kami janjikan agar masyarakat Nias Barat sejahtera dan berbudaya. Untuk mewujudkan hal tersebut tentu diawali dengan penyelenggaraan pemerintah yang baik dan bersih. Karena itu, saya meminta kepada semua PNS harus mampu dan lebih serius lagi menjadi penggerak strategi dalam lingkup wilayah/unit kerjanya masing-masing,” ujar Faduhusi.

Berdasarkan analisis lingkungan strategis dan isu-isu strategis daerah, ada beberapa program kegiatan daerah selama lima tahun ke depan. “Salah satunya adalah peningkatan aksesbilitas dan kualitas pendidikan,” katanya.

Pembebasan Dana Komite

Dalam kesempatan itu, Faduhusi menyampaikan bahwa peningkatan kualitas pendidikan di Nias Barat harus dikedepankan.  “Siswa-siswi harus bebas pungutan dana komite. Tidak ada lagi pungutan kepada orangtua untuk menyekolahkan anak-anaknya.  Hal ini nanti kita coba pada 2017 ke depan, tetapi kalau seandainya memungkinkan bisa dilaksanakan pada tahun ajaran 2016/2017 ini kita mulai menerapkannya,” ujarnya.

Ia mengingatkan agar di dalam menjalankan tugas penyelenggaraan pemerintah di Kabupaten Nias Barat, para pegawai selalu memedomani ketentuan dan mekanisme yang berlaku.

“Pada  kesempatan ini kami sampaikan kepada semua PNS, jika di dalam menjalankan tugas sehari-hari tersangkut persoalan akibat efek dari pekerjaan dimaksud dan bersangkutan telah berbuat sesuai mekanisme yang berlaku, saya janjikan pemerintah daerah akan selalu mendampingi serta membela yang bersangkutan, dan berusaha mencari solusi penyelesaian persoalan tersebut. Sebaliknya, apabila persoalan itu akibat dari kelalaian serta kesalahan yang bersangkutan, pemerintah daerah tidak akan membantu atau ikut terlibat dalam persoalan tersebut.”

Baca juga:  Sejumlah Orangtua Siswa Keluhkan Biaya Pengambilan SKHU Bagi Setiap Siswa SMA Negeri 1 Gomo

“Janganlah berkecil hati kepada pemerintah daerah nanti, biarlah hukum yang berbicara. Oleh karena itu, saya berharap marilah kita perbuat tata kelola pemerintah yang baik dan bersih. Tegakkan disiplin yang beretika, bermoral, dan berintegritas demi mewujudkan Nias Barat berdaya,”ujarnya.

Hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu dan Sekretaris Daerah Zemi Gulö. [knc07w]

RELATED ARTICLES

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments